7 Fakta Pemberantasan Korupsi di China

RANDOMINFO - Presiden China Xi Jinping telah bersumpah untuk memberantas korupsi negaranya sejak terpilih November 2012 lalu. Ia memperingatkan bahwa korupsi dapat mengancam keberlangsungan Partai Komunis dan negara.
Xi tak basa-basi. Kebijakan itu dilaksanakan dengan keras di lapangan. Seperti 7 cerita ini.
1.Sasar Pejabat Tinggi
Dalam beberapa bulan terakhir publik telah melihat beberapa kasus korupsi yang melibatkan profil pejabat tinggi. Salah satu di antaranya yaitu pejabat senior partai Bo Xilai, yang diadili untuk kasus penyuapan, penggelapan, dan penyalahgunaan kekuasaan pada bulan Agustus. Bo membantah semua tuduhan terhadap dirinya.
Hingga Maret 2013 lalu Jiang Jiemin, kepala komisi yang mengawasi satu BUMN negara itu, menghadapi sejumlah tuduhan korupsi. Kementerian Pengawasan mengatakan Jiang diduga melakukan "pelanggaran berat disiplin." Istilah ini digunakan untuk merujuk kepada korupsi oleh manajer perusahaan negara.
Jiang yang menjabat sebagai kepala perusahaan China National Petroleum Corporation (CNPC) diperiksa bersama 4  eksekutif CNPC lainnya terkait tuduhan korupsi.
Pada awal Agustus lalu, manajer umum perusahaan telepon milik negara China Mobile Ltd ditahan di selatan Provinsi Guangdong. Ia juga sedang diselidiki untuk pelanggaran disiplin.

2.Metode Penyidikan Keras
Surat kabar pemerintah China melaporkan bahwa seorang pejabat yang dicurigai melakukan korupsi diduga ditenggelamkan oleh tim penyelidik untuk memaksanya mengakui perbuatan. Yu Qiyi (42), nama pejabat itu, adalah seorang karyawan perusahaan negara di Kota Wenzhou. Ia ditahan pada awal Maret terkait kasus tanah.
Menurut surat kabar Beijing Times, Yu Qiyi diduga ditenggelamkan ke dalam bak mandi yang diisi dengan air es sampai ia berhenti bergerak. Yu, kemudian dibawa ke rumah sakit namun beberapa jam kemudian menghembuskan nafas terakhir. Yu meninggal dunia pada 9 April. Semula kematiannya disebut karena tidak sengaja.
Namun dokumen yang dikeluarkan penyelidik kematian, seperti dimuat Beijing Times, menyebutkan bahwa Yu Qiyi meninggal dunia setelah menghirup cairan yang menyebabkan paru-parunya tidak berfungsi.
Foto yang diterbitkan koran resmi tersebut juga menunjukkan memar-memar di tubuh Yu. Enam penyelidik yang menangani Yu telah dikenai dakwaan secara sengaja melukai seseorang dan kini menunggu sidang. Lima orang penyelidik berasal dari bagian pengawas disiplin Partai Komunis.
BBC melaporkan bahwa interogasi terhadai Yu merupakan bagian dari prosedur displin internal partai yang dikenal dengan sebutan 'Shanggui'. Hal itu merupakan proses yang ditempuh untuk memberantas korupsi di China, tetapi muncul berbagai laporan tentang kematian tiba-tiba yang diadalami para tersangka selama beberapa bulan terakhir.

3.Perempuan Simpanan Alat Pengungkap Korupsi
Korupsi dan perempuan simpanan seolah merupakan satu paket tak terpisahkan. Setidaknya ini tercermin dari penelitian Pusat Penelitian Manajemen Krisis Universitas Renmin China yang dirilis Januari 2013.
Riset itu menyebutkan 95 persen tersangka korupsi China yang tertangkap selama tahun 2012, terkuak memiliki perempuan simpanan. Penelitian yang dirilis Direktur Pusat Penelitian Manajemen Krisis Universitas Renmin China Tang Jun dan sekelompok penelitinya ini mengatakan skandal seks adalah cara yang paling mudah untuk membuat pejabat pemerintah jatuh.
Skandal seks ini selalu membuka jalan untuk kasus lain seperti korupsi dan hal-hal ilegal lainnya, demikian seperti dilansir dari china.org.cn.
Badan antikorupsi China menggunakan perempuan simpanan itu untuk mendapatkan bukti baru mengenai kasus korupsi seorang pejabat negara.
"Untuk investigator antikorupsi, perempuan simpanan ini sering menyiapkan gebrakan bukti-bukti," kata Li Chengyan, guru besar Universitas Peking yang meneliti mengenai peranan perempuan simpanan sebagai peniup peluit kasus korupsi.

4.Berantas Korupsi Mulai Lembaga Antikorupsi
Organisasi antikorupsi China, Komisi Independen Antikorupsi (ICAC), dipaksa menyelidiki mantan ketuanya sendiri setelah audit menunjukkan bahwa dua makan malam yang ia adakan melampaui batas tanggungan biaya ramah tamah, yaitu HK$ 450 (Rp 550 ribu) per orang. Kasus itu terjadi di bawah kepemimpinan Timothy Tong, yang mundur sebagai komisioner ICAC pada Juli 2012.
Detail berikutnya yang muncul menunjukkan bagaimana Tong menghabiskan uang publik untuk pesta dan membeli hadiah, termasuk untuk Cao Jianming, pejabat senior bidang hukum di China. Hal yang lebih parah adalah ketika Tong ditunjuk sebagai anggota badan pembina politik China, Konferensi Konsultatif Politik Rakyat China, setelah ia pensiun dari ICAC.
Dalam kasus terpisah, seorang pejabat komisi pemberantasan korupsi di Provinsi Heilongjiang, diberhentikan setelah dituduh mempunyai 19 rumah bersama mantan istrinya.

5.Dilarang Jamuan Mewah hingga Pakai Voorijder
Kantor berita Xinhua mengatakan kini resepsi untuk pejabat tingkat tinggi tidak akan lagi menyertakan jamuan mewah atau alkohol. Diktat yang diterbitkan tanggal 4 Desember 2012 sekarang memicu aturan serupa bagi pejabat sipil di Beijing.
Komite Pusat Partai Komunis, yang terdiri dari sipil dan militer, mengeluarkan delapan aturan yang harus dilakukan pejabat untuk mengubah praktik kerja mereka. Sejalan dengan diktat, militer sekarang tidak menggunakan spanduk selamat datang, karpet merah, karangan bunga, dan cinderamata dalam setiap perjamuan.
Pejabat juga tidak diizinkan lagi tinggal di hotel mewah saat melakukan inspeksi ke daerah dan kendaraan tidak diizinkan menggunakan sirene yang berlebihan.
"Pejabat Komisi Militer juga diminta untuk mendisiplinkan pasangan, anak dan bawahan mereka dan menjamin bahwa mereka tidak menerima suap," lapor Xinhua seperti dikutip BBC, 22 Desember 2012 lalu.
Pejabat Beijing sekarang hanya akan menjalani jamuan makan sederhana ketimbang yang mewah.

6.Dilarang Siarkan Iklan Barang Mewah
China melarang siaran iklan barang-barang mewah sebagai bagian dari upaya untuk memberantas korupsi dan kemewahan yang berlebihan. Jam-jam mahal, koin emas, perangko langka, maupun minuman alkohol kelas atas termasuk barang-barang yang tidak boleh diiklankan di radio maupun TV China.
Kantor berita resmi Xinhua melaporkan badan pengawas radio, TV, dan film China, menyebutkan iklan tersebut menyampaikan nilai-nilai yang tidak pantas dan etos sosial yang keliru, demikian seperti dilansir BBC, 6 Februari 2013 lalu.
Pemberian barang-barang mewah kepada para pejabat pemerintah merupakan hal yang biasa terjadi di China pada saat Tahun Baru China. Perayaan tahun baru di China biasanya berlangsung selama sepekan penuh.

7.Dilarang Beli Kue Bulan, Stop Hiburan Glamor
China melarang pejabat menggunakan uang rakyat untuk membeli kue bulan, penganan yang lazim ditemui dalam Festival Musim Gugur atau biasa disebut Festival Kue Bulan. Kue bulan biasanya diisi dengan kuning telur asin dan krim biji teratai manis, serta bentuknya dianggap melambangkan bulan.
Larangan itu adalah bagian dari upaya Presiden Xi Jinping untuk memberantas korupsi dan mengembalikan kepercayaan kepada Partai Komunis yang berkuasa. Setiap pelanggaran akan mendapat hukuman, demikian isi pernyataan pemerintah.
Pernyataan pemerintah juga melarang penggunaan uang rakyat untuk membiayai jamuan makan mewah dan menyerukan dihentikannya hiburan gemerlap selama periode festival. Tahun ini, Festival Musim Gugur akan jatuh pada 19 September.

4 comments:

  1. harus nya indonesia mengikuti cinta.
    berantas korupsi sampe ke akar akar nya

    ReplyDelete
  2. benar banget,seharus nya kita mencontoh negara yang sudah memberantas korupsi sampai ke akar nya..

    ReplyDelete
  3. mari bermain bersama kami di ION QQ , COM ...
    banyak hadiah dan bonus yang menanti anda.
    pin BB 58ab14f5.

    ReplyDelete
  4. Dukung tim bola kesayangan Anda dengan pasaran bola terbaik di www(dot)updatebetting(dot)co

    ReplyDelete

5 fakta unik dalam kehidupan di dunia! part 2

RANDOM INFO- 1. Jika Anda bbersin terlalu keras, tulanng rusuk Anda bisa patah. 2. Mengenakan headphone selama satu jam dapat meeningkatkan ...